Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

Propam Polda Kaltim Tertibkan PNPP Bergaya Hidup Hedon Demi Jaga Marwah Institusi


Balikpapan – Dalam upaya menegakkan disiplin dan menjaga marwah institusi Polri, Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Kalimantan Timur melaksanakan kegiatan penertiban serta penindakan terhadap Pegawai Negeri pada Polri (PNPP) yang diduga menampilkan gaya hidup hedonis.

Langkah ini merupakan tindak lanjut dari arahan pimpinan Polri agar seluruh anggota dan keluarga besar Polri senantiasa menjunjung tinggi nilai kesederhanaan serta menghindari perilaku pamer kemewahan yang dapat mencoreng kepercayaan publik terhadap institusi.

Dalam kegiatan tersebut, personel Propam Polda Kaltim melakukan pengecekan terhadap kelengkapan pribadi anggota, seperti kendaraan dinas dan kendaraan pribadi, untuk memastikan tidak terdapat indikasi perilaku hidup berlebihan yang tidak sesuai dengan kode etik Polri.

Kabid Propam Polda Kaltim menegaskan bahwa penertiban ini bukan sekadar pengawasan rutin, melainkan bentuk komitmen Polri dalam menegakkan integritas dan menumbuhkan budaya hidup sederhana di kalangan personel.
“Anggota Polri harus mampu menjadi contoh yang baik di tengah masyarakat. Gaya hidup sederhana mencerminkan ketulusan dan profesionalitas dalam mengabdi,” ujarnya.

Seluruh kegiatan berlangsung dengan aman dan tertib. Melalui langkah ini, diharapkan setiap personel Polda Kaltim semakin memahami pentingnya menjaga citra positif institusi Polri serta menjauhkan diri dari perilaku yang dapat menimbulkan persepsi negatif di masyarakat.

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Hollywood Movies